Soal Jokowi tak izinkan maju pilkada, Kaesang: Itu cerita Pak Zulhas

Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep membantah pernyataan Ketum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan soal Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak mengizinkan maju pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Jakarta.
Kaesang mengaku mempunyai versi cerita berbeda dengan Zulhas soal restu Jokowi terkait Pilgub Jakarta.
"Itu kan ceritanya Pak Zulhas kan? Sudah dengar versi cerita saya belum?" ujar Kaesang di kantor DPP PSI, Jalan Wahid Hasyim, Tanah Abang, Jakarta, Jumat (7/6/2024).
Hanya saja, Kaesang tidak mengungkapkan cerita versinya soal restu Jokowi tersebut. Dia menyebutkan cerita tersebut masih rahasia.
"Rahasia, sudah yah," tandas Kaesang.
Advertisement
Kaesang kembali menegaskan kepastian dirinya maju Pilgub Jakarta akan diumumkan pada Agustus 2024. Putra bungsu Jokowi tersebut mengharapkan publik bersabar.
"Kan sudah saya sampaikan tunggu kejutannya nanti Agustus. Masih lama, pendaftarannya kan masih Agustus, akhir Agustus, sabar," pungkas Kaesang.
Di sisi lain PDI Perjuangan (PDIP) membuka peluang untuk mengusung Kaesang di Pilgub Jakarta.
Hal itu disampaikan oleh Ketua DPP PDIP Said Abdullah.
Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek Ciawi Polres Bogor Giat Cooling Sistem Sambang Warga..
Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek Cujeruk Giat Cooling Sistem Sambangi Pos Siskamling Monitoring..
Durian di Kantor Kecamatan Leuwiliang Bogor Diserbu warga, Harga Rp125/100 Ribu Masih Bisa..
PUPR Kota Tangerang Sigap Penanganan Banjir
14 Tahun Tak Ditemukan Penyakit Rabies, Pemkot Tangerang Raih Penghargaan



