Advertisement

SARTIJAB Bupati Sukabumi, Ini Program, Visi dan Misi Kab. Sukabumi, Masa Bhakti 2021-2026

JABAR
Rabu, 03 Mar 2021  22:28
SARTIJAB Bupati Sukabumi, Ini Program, Visi dan Misi Kab. Sukabumi, Masa Bhakti 2021-2026
 

Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami memaparkan visi-misi selama lima tahun ke depan untuk daerah terluas ke dua se Jawa-Bali. Pemaparan tersebut dilakukan dalam kegiatan serah terima jabatan dari Plh Bupati Sukabumi Zainul S kepada dirinya di Pendopo Sukabumi, Senin (1/3/2021).

H. Marwan Hamami mengatakan, dirinya bersama H. Iyos Somantri membawa visi terwujudnya Kabupaten Sukabumi religius, maju, dan inovatif menuju masyarakat sejahtera lahir batin. visi tersebut didukung empat misi untuk memajukan Kabupaten Sukabumi. Misi pertama ialah membangun sumber daya manusia yang beriman, berbudaya dan berdaya saing.

"Misi pertama ini menjadi prioritas supaya Kabupaten Sukabumi bisa bersaing secara regional, nasional, maupun internasional dengan meningkatkan SDM dan menyongsong Indoensia emas 2045. Salah satunya lewat beasiswa dan sekolah gratis," ujarnya.

Advertisement

Baca juga: TMMD, 20 RUTILAHU, Jalan Dan Jembatan Dibangun, H. MARWAN " Aksi Nyata Untuk Masyarakat"

Misi ke dua ialah meningkatkan produktivitas dan daya saing ekonomi berbasis agrobisnis dan pariwisata berkelanjutan. Hal tersebut diwujudkan dengan menjadikan pariwisata sebagai sektor unggulan.
"Misi ke dua ini, ditopang juga oleh sektor pertanian. Salah satunya dengan membuka pasar tani hingga koperasi pertanian.Semua ini untuk menyejahterakan masyarakat," ucapnya.

Misi ke tiga ialah meningkatkan konektivitas untuk percepatan pertumbuhan wilayah. Dalam misi ketiga ini, dirinya ingin mengkonektifitaskan jalur tengah, utara, dan selatan. Hal itu agar akses masyarakat tidak terganggu.
"Kita akan mendorong dan membuka jalur konektifitas, sehingga persoalan infraktruktur bisa terjawab di periode saat ini," ungkapnya.

Advertisement Jaro Ade

Sementara misi ke empat ialah meningkatkan kualitas pelayanan publik yang inovatif, profesional, dan akuntabel. Berkaitan hal tersebut dirinya telah menekankan semua perangkat daerah untuk menjaga integritas.
"Termasuk meningkatkan layanan kepada masyarakat yang lebih profesional," bebernya.
Berbagai visi misi tersebut akan diawali dengan program 100 hari kerja. Terutama yang menyangkut program prioritas pembangunan. Baik dari segi SDM, kesehatan, maupun pemberdayaan.
"Program yang mulai di sosialisasikan ialah dokter masuk kampung. Sehingga, tugas dokter di wilayah tidak hanya menunggu di Puskesmas. Namun para dokter ini mobile ke tempat orang yang sakit atas laporan RT/RW," terangnya.
Selain itu, di 2021 ini Pemkab Sukabumi telah menggenjot pembangun infrastuktur perkantoran. Hal itu agar semua perangkat daerah berada di satu gedung yang sama di Palabuhanratu.
"Semua itu termasuk membangun konektifitas wilayah," paparnya.

Dalam kesempatan tersebut, dirinya mengucapkan terima kasih kepada Wakil Bupati Periode 2016-2021 H.Adjo Sardjono yang telah bersama sama membangun Kabupaten Sukabumi selama lima tahun terakhir. Selama lima tahun bersama H. Adjo Sardjono, banyak capaian Kabupaten Sukabumi yang telah ditorehkan. Hal itu tentu saja dibantu oleh H.Iyos Somantri yang menjabat Sekda Kabupaten Sukabumi.

"Terima kasih banyak Pak Adjo telah mendampingi saya selama lima tahun. Semoga jabatan saya bersama Pak Iyos sebagai wakil bupati bisa melanjutkan kebaikan untuk Kabupaten Sukabumi yang lebih maju," terangnya.
Wakil Bupati Periode 2016-2021 H.Adjo Sardjono mengucapkan, selamat atas kepemimpinan baru di Kabupaten Sukabumi untuk masa jabatan 2021-2026. Dirinya mengajak semua perangkat daerah dapat membantu pencapaian visi misi H.Marwan Hamami dan H. Iyos Somantri.

Advertisement

Baca juga: Vaksin, H.MARWAN HAMAMI "Pemerintah Memberikan Yang Terbaik Bagi Masyarakat"

"Selamat Pak Marwan dan Pak Iyos. Pemimpin Kabupaten Sukabumi saat ini merupakan yang terbaik," bebernya.
Dalam kesempatan tersebut, H. Adjo memohon maaf kepada semua pihak. Khususnya ketika dia menjabat Wakil Bupati Sukabumi selama lima tahun terakhir.

1
2
Berikutnya
TAG:
sartijab
bupati
sukabumi
Jaro Ade
H Ristanto Wahyudi

Berita Terkait
1
2
3
4
5
6
7

Lagi-lagi terjadi pembunuhan, seorang anak di Tangerang tega habisi ayah kandung

Hukum   Kamis, 16 Mei 2024  16:17

Kantor travel rombongan SMK Lingga Kencana ternyata di kontrakan, sudah tidak ada aktifitas..

Daerah   Kamis, 16 Mei 2024  15:25

TNI-Polri Gelar Apel Pasukan Pengamanan World Water Forum Ke-10 di Bali

Nasional   Kamis, 16 Mei 2024  14:58

HUT ke-22 BPI KPNPA RI: Anak-anak Panti Asuhan Kecewa Tanpa Kehadiran PJ Gubernur Sumatera..

Sumsel   Kamis, 16 Mei 2024  13:40

Jadi saksi meringankan Karen, JK: Saya juga bingung kenapa orang menjalankan tugas jadi terdakwa?..

Tipikor   Kamis, 16 Mei 2024  13:08

Pesawat jemaah calon haji terbakar saat lepas landas di Makassar, Garuda Indonesia beri penjelasan..

NASIONAL   Kamis, 16 Mei 2024  12:44

Lima Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Ciampea Bogor

JABAR   Kamis, 16 Mei 2024  12:20

Rumah mewah Syahrul Yasin Limpo di Makassar disita KPK

TIPIKOR   Kamis, 16 Mei 2024  12:12

Ketua K3S kota Palembang:PPDB 2024-2024 ikuti peraturan Menteri pendidikan dan kebudayaan(Permendikbud)No1..

SUMSEL   Kamis, 16 Mei 2024  12:09

Akan jadi yang pertama pindah ke IKN, Basuki tanggapi sorotan rumah dinas menteri

NASIONAL   Kamis, 16 Mei 2024  09:45

Jadwal Pelayanan SIM Keliling Kabupaten Bogor

DAERAH   Kamis, 16 Mei 2024  09:34

Bakesbangpol Sosialisasikan Pilkada Kabupaten Serang 2024 ke Kaum Milenial

BANTEN   Kamis, 16 Mei 2024  08:01

Korupsi internet desa rugikan negara Rp27 Milyar, seorang ASN di Dinas PMD Muba menjadi tersangka..

SUMSEL   Kamis, 16 Mei 2024  00:45

Tunggak pajak Rp250 Miliar, Bobby Nasution segel Mal Centre Point Medan

DAERAH   Kamis, 16 Mei 2024  00:23

105 orang jadi korban keracunan massal makanan berkat tahlilan di Kudus

JATENG   Kamis, 16 Mei 2024  00:05

Relawan Kang Asep Japar : "Kekuatan Besar Untuk Kang Asep Japar"

JABAR   Rabu, 15 Mei 2024  23:02

ASN Kota Tangerang yang Mencalonkan sebagai Kepala Daerah Wajib Mengundurkan diri sebagai..

BANTEN   Rabu, 15 Mei 2024  22:54

Sidang perdana hadirkan wartawan Lampura, Penasihat Hukum: Para terdakwa menolak dakwaan

LAMPUNG   Rabu, 15 Mei 2024  22:23

Jokowi tunjuk Grace Natalie sebagai Staf Khusus Presiden

NASIONAL   Rabu, 15 Mei 2024  21:52

Terungkap di sidang, SYL minta 1 Milyar untuk umrah, saksi sampai geleng-geleng kepala

TIPIKOR   Rabu, 15 Mei 2024  21:15

Satresnarkoba Polres Bogor berhasil menggagalkan peredaran narkotika

DAERAH   Rabu, 15 Mei 2024  21:02

RUU Penyiaran akan larang penayangan liputan investigasi, Dewan Pers tegas menolak

NASIONAL   Rabu, 15 Mei 2024  20:34

Bakal diresmikan Jokowi dan Elon Musk, apa itu satelit Starlink?

NASIONAL   Rabu, 15 Mei 2024  19:02

Bahas Persiapan Pilkada, Kapolres Musi Rawas Podcast Bersama Linggau Pos Online

SUMSEL   Rabu, 15 Mei 2024  19:00

Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Kepulauan Seribu DKI Jakarta

DAERAH   Rabu, 15 Mei 2024  17:46
Selengkapnya
Bagikan Facebook
Bagikan X
Bagikan Whatsapp
Bagikan Telegram
Copy Link