Tanpa Papan Nama, Pembangunan SMPN 41 Kota Palembang Diduga Proyek Siluman.
Palembang, Aliansinews._
Proyek pembangunan gedung sekolah baru ditemukan tanpa papan nama di SMP Negeri 41, Jalan Pangeran Ayin Talang Buluh Kecamatan Talang Kelapa Kabupaten Banyuasin. Pembangunan tersebut di perkirakan sudah berjalan sekitar satu bulan, tetapi pihak pelaksana diduga sengaja tidak mendirikan papan nama untuk mengelabui masyarakat.
Berdasarkan amanah UU KIP (keterbukaan informasi publik) No 14 tahun 2008 dan Perpres No 54 tahun 2010 serta No 70 tahun 2012 dimana setiap pekerjaan bangunan fisik yang dibiayai oleh Negara wajib memasang papan nama proyek dengan mencantumkan jenis kegiatan, pelaksana, lokasi kegiatan, nilai kontrak, dan jangka waktu lama serta konsultan pengawas.
Dalam pantauan AliansiNews.id dilapangan, Kamis(20/7/2023) selain tidak menemukan papan nama, pihak kontraktor baik pengawas juga tidak ada ditemukan di lokasi selain hanya beberapa orang pekerja.
Saat awak media meminta konfirmasi melalui Sambungan Whats"up. Kabid SMP Dinas Pendidikan Kota Palembang. Lukman Hakim. SH belum dapat memberikan keterangan terkait Masalah proyek Pembangunan Gedung baru SMP Negeri 41.
Advertisement
Sementara itu berkaitan dengan hal tersebut, M Syafik. selaku Aktivis Aliansi Badan Penelitian Aset Negara Lembaga Aliansi Indonesia (BPAN_LAI) Kamis( 20/7/2023) ketika berbincang dilapangan mengatakan bahwa proyek pekerjaan tanpa menggunakan papan nama adalah indikasinya sebagai salah satu trik untuk membohongi masyarakat agar tidak termonitoring besar anggarannya dan sumber anggaran darimana.
“Semestinya, sebelum dan saat dimulainya pekerjaan, rekanan seharusnya memasang papan informasi proyek agar pengawas lapangan dari instansi terkait dan juga seluruh masyarakat mengetahui dan bisa memonitoring pekerjaan tersebut,” Demikian ucapnya. Bersambung. ( Tri sutrisno)