Advertisement

Mengintip Calon Lawan Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

Mengintip Calon Lawan Indonesia di Piala Dunia U-17 2023
Foto: Latihan Timnas Indonesia U-17 jelang Piala Dunia U-17 2023
OLAHRAGA
Minggu, 05 Nov 2023  14:04

Salah satu pemain yang layak mendapatkan perhatian di Timnas Ekuador adalah penyerang LDU Michael Bermudez. Bermudez dapat menghadirkan dimensi serangan yang bervariasi saat memperkuat timnas Ekuador U-17.

Ia mengoleksi empat gol pada Piala Amerika Selatan U-17 silam, dan saat ini disebut-sebut tengah didekati sejumlah klub Eropa, termasuk Borussia Dortmund.

Sejauh ini, dari lima kali penampilannya di Piala Dunia U-17, Ekuador dua kali mampu lolos ke fase delapan besar. Tentu saja pada partisipasi kali ini, Ekuador bertekad memperbaiki catatannya dengan lolos ke empat besar untuk pertama kalinya.

Panama

Catatan partisipasi Panama di Piala Dunia U-17 belum sementereng Ekuador, namun mereka juga bukan anak baru dengan keikutsertaan ketiga kalinya di perhelatan akbar para pemain muda ini.

Kekuatan sepak bola Panama sendiri saat ini tengah mengalami kebangkitan. Timnas senior mereka melakukan debutnya pada Piala Dunia 2018 silam, sebelum kemudian timnas putrinya juga akan tampil pada Piala Dunia Putri 2023.

Namun penampilan Panama di Piala Dunia U-17 merupakan pertama kalinya setelah absen selama satu dekade. Sebelumnya Panama mencapai 16 besar saat melakukan debutnya pada 2018, saat mereka disingkirkan tuan rumah Meksiko. Sedangkan pada 2020, Panama gagal lolos dari fase grup.

Panama lolos ke Piala Dunia U-17 dengan menjadi semifinalis Piala CONCACAF U-17 Februari silam. Mereka tidak mengalami kendala untuk lolos fase grup turnamen itu, dan menang atas Kuba pada 16 besar sebelum menang 2-1 atas Honduras pada delapan besar.

Langkah Panama di turnamen tersebut terhenti akibat takluk dari tim yang kemudian menjadi juara, Meksiko, pada semifinal.

<<
1
2
3
4
5
Berikutnya
Tampilkan Semua
TAG:
#sepakbola
#piala dunia
#u17
#indonesia
Berita Terkait
Rekomendasi
Sumsel Kamis, 01 Mei 2025  16:55
Solo Raya Kamis, 01 Mei 2025  16:09
Bogor Raya Kamis, 01 Mei 2025  16:02
Daerah Kamis, 01 Mei 2025  15:52
Ekonomi Kamis, 01 Mei 2025  15:38
Bogor Raya Kamis, 01 Mei 2025  15:13
BOGOR RAYA Kamis, 01 Mei 2025  12:55
BOGOR RAYA Kamis, 01 Mei 2025  12:52
BOGOR RAYA Kamis, 01 Mei 2025  11:43
OKU TIMUR Kamis, 01 Mei 2025  11:21
BOGOR RAYA Kamis, 01 Mei 2025  09:53
BOGOR RAYA Kamis, 01 Mei 2025  09:51
BOGOR RAYA Kamis, 01 Mei 2025  09:50
SUMSEL Kamis, 01 Mei 2025  09:22
Selengkapnya
Formasi Indonesia Satu
Aliansi Indonesia