Upacara HARKITNAS Ke 116 Tingkat Kabupaten Sukabumi "Bangkit Untuk Indonesia Emas"

aliansinews.id - Sukabumi, Pemerintah Kabupaten Sukabumi melaksanakan Upacara Hari Kebangkitan Nasional Ke-116 tingkat Kabupaten Sukabumi, di Lapangan Cangehgar Palabuhanratu, Senin, 20 Mei 2024. Upacara yang dirangkaikan dengan Peringatan Hari Kearsipan ke-53 tingkat Kabupaten Sukabumi ini dihadiri Bupati Sukabumi H Marwan Hamami, Sekretaris Daerah Ade Suryaman, serta unsur Forkopimda.
Bupati Sukabumi bertindak selaku Inspektur Upacara, sementara IPDA Subit Sudrajat sebagai komandan upacara.
Dalam amanatnya, Bupati Sukabumi H Marwan Hamami membacakan amanat Menteri Komunikasi dan Informatika menyebutkan bahwa, Hari Kebangkitan merupakan momen terpenting untuk menatap masa depan dengan penuh optimisme, kepercayaan diri, dan keyakinan. Berbagai potensi yang dimiliki harus menjadi modal dasar menuju Indonesia Emas 2045. Potensi tersebut seperti, sumber daya alam, bonus demografi, dan transformasi digital.
Advertisement
Potensi ini tentu mendukung percepatan transformasi digital, sekaligus membuka peluang bagi Indonesia untuk keluar dari middle income trap (jebakan pendapatan menengah). Perekonomian indonesia harus tumbuh di kisaran 6 hingga 7 persen untuk dapat mencapai target negara berpendapatan tinggi atau negara maju dimasa depan.
"Mari kita rayakan kebangkitan nasional kedua menuju indonesia emas,"
Pada usia ke-116 merupakan usia produktif. Diusia ini agar senantiasa selalu mengembangkan inovasi-inovasi baru bagi kemajuan teknologi dan pertumbuhan ekonomi.
Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek CSR Polres Bogor Desa Cibeureum Giat Cooling Sistem Monitoring..
Jalin Silaturahmi, Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek Cibungbulang Polres Bogor Hadiri Giat..
Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek Ciampea Bersinergi TNI Dan Bintram Pol PP Giat Cooling..
Kapolres Bogor Bersama Bupati Kabupaten Bogor Tinjau Langsung/Pengecekan Kesiapan RSUD Cibinong..
Kapolsek Cibungbulang Pimpin Pam Ops Ketupat Lodaya 2025 Bersinergi TNI Dan Stakeholder Terkait,..



