Kebakaran gudang Karpet kerugian mencapai 1 Milyar

Kebakaran gudang Karpet kerugian mencapai 1 Milyar
 
BANTEN
Kamis, 08 Jun 2023  23:29

Kebakaran yang menimpa gudang karpet di Kampung Ketos, Desa Sindangsari, Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang, menyebabkan kerugian sebesar Rp1 miliar.

Dalam kebakaran tersebut, Kapolsek Pasar Kemis AKP Irfan Abdul Gofar langsung ikut terjun memadamkan kobaran api.
Gofar menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi pada pukul 13.00 WIB. Dimana, saksi atau pelapor atas nama Muhtadi yang merupakan pemilik gudang, melihat asap hitam pekat.

Jaro Ade

"Pelapor sekaligus pemilik melihat ada asap hitam yang diduga kebakaran, kemudian pada saat saksi .enghampiri asap hitam tersebut, ternyata asap berasal dari gudang miliknya," katanya.


“Info dari pemilik gudang kerugian mencapai 1 milyar rupiah” .Ugkap Ujat sudrajat Kepala BPBD Kabupaten Tangerang
Tambah ujat “api telah berhasil dipadamkan pukul 15.30 WIB. Dalam pemadaman tersebut, pihaknya menerjunkan enam unit pemadam kebakaran dari Pos Damkar Kampung Picung, Sepatan, Mauk, Curug dan Tigaraksa”.
Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa kertugian materi berupa Bangunan rumah dan bahan karpet,sementara penyebab kebakaran masih dalam penanganan pihak terkait. (Jnr/A1)

Ika Mustika

Baca juga: Kadisdik Kota Tangerang " Cukup Ber KTP Kota Tangerang bisa ikut program sekolah Gratis"

TAG:
Kebakaran gudang karpet
Berita Terkait
Selengkapnya