Kapolsek Cibungbulang Bersama Koramil Dan Sat PolPP Patroli Gabungan Giat KRYD, Monitoring Wilayah Dan Himbau Tak Ada Kegiatan Sahur On The Road Dan Balapan Liar Selama Bulan Suci Ramadhan 1446 H.

Polres Bogor - Aliansinews id. Kapolsek Cibungbulang Kompol M. Heri Hermawan mengatakan pihaknya meminta masyarakat melakukan sahur di rumah masing-masing dan tak memaksakan melaksanakan sahur on the road, Selasa malam 4 Maret 2025 mulai pukul 23.00 wib sampai dini hari pukul 05.00 wib. Rabu (5/3/2025)
Himbauan ini merupakan tindak lanjut aktivitas sahur on the road selama bulan Suci Ramadan 1446 H, lantaran rawan menimbulkan gesekan antar kelompok yang bertemu dan berpapasan di jalan.
"Untuk di wilayah Cibungbulang dan Pamijahan kami meminta agar masyarakat tidak melaksanakan sahur on the road karena rawan gesekan," ujar Kapolsek.
Sementara jika masyarakat hendak melaksanakan kegiatan sosial selama bulan Ramadan, pihaknya meminta agar ada pemberitahuan ke pihak kepolisian agar bisa dilakukan pengawalan.
"Untuk giat sosial kami siap mengawal dan siap membantu. Intinya kegiatan itu tidak sampai mengganggu masyarakat," kata Kapolsek.
Advertisement
Tak cuma sahur on the road, pihaknya juga mengawasi dengan ketat potensi balap liar yang kerap muncul di bulan Ramadhan. Salah satu lokasinya yakni di jalan poros cibungbulang galuga kecamatan cibungbulang kabupaten bogor.
"Salah satu titik munculnya balap liar itu di daerah Galuga jadi daerah itu akan menjadi konsen kami. Selama Ramadan ini kami awasi betul-betul lokasi tersebut," ungkap Kapolsek.
Secara keseluruhan pihaknya sudah memitigasi potensi gangguan kamtibmas yang muncul di bulan Ramadan. Sebagai tindakan pencegahan, pihaknya menyiagakan personel dan mobil patroli secara mobile.
"Kita tempatkan personel dan mobil patroli di titik rawan. Jika melihat potensi gangguan Kamtibmas, silakan langsung laporkan. Pungkas Kapolsek.
Mobil Dinas Pejabat Bengkulu Diganti Plat Hitam, Disinyalir untuk Dapatkan BBM Subsidi
Anggota Polresta Bogor Kota, Sigap di Tengah Jalan Bantu Sopir Angkot yang Terkena Serangan..
Berkembang Opini Liar, Seputar Penangkapan Bandar Narkoba di OKU Selatan
Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek ParungPanjang Bersama Stakeholder Terkait Monitoring Warga..
Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek Parungpanjang Giat Cooling Sistem Patroli Sambang Warga..



