Jelang Berbuka Puasa, Kapolres Bogor Bersama Pejabat Utama Serta Jajaran Bagikan Takjil kepada Warga Yang Melintas.

Polres Bogor - Aliansinews id. Minggu 09 Maret 2025 Menjelang waktu berbuka puasa, Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro.,SH,.SIK.,MH bersama pejabat utama serta jajaran Polres Bogor menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil gratis kepada warga masyarakat yang melintas.
Kegiatan ini berlangsung di Jalan Raya Tegar beriman depan Mako Polres Bogor , Kelurahan tengah, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.
Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro.,SH.,SIK.,MH menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kebersamaan Polri dengan masyarakat, terutama di bulan suci Ramadan 1446 H.
"Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan warga yang sedang menjalankan ibadah puasa. Semoga ini bisa membantu dan menjadi berkah bagi kita semua," ujarnya.
Kapolres Bogor bersama Anggota kepolisian Polres Bogor turun langsung ke jalan untuk membagikan ratusan paket takjil kepada para pengendara dan warga yang melintas.
Advertisement
"Respon masyarakat pun sangat positif, banyak yang mengapresiasi inisiatif Polsek Baleendah ini". sambungnya.
Selain sebagai bentuk kepedulian, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara aparat kepolisian dan masyarakat.
"Dengan semangat kebersamaan, diharapkan suasana Ramadan semakin penuh berkah dan damai bagi semua". tutupnya.
(Yogi/Humas polres Bogor)
Mobil Dinas Pejabat Bengkulu Diganti Plat Hitam, Disinyalir untuk Dapatkan BBM Subsidi
Anggota Polresta Bogor Kota, Sigap di Tengah Jalan Bantu Sopir Angkot yang Terkena Serangan..
Berkembang Opini Liar, Seputar Penangkapan Bandar Narkoba di OKU Selatan
Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek ParungPanjang Bersama Stakeholder Terkait Monitoring Warga..
Bhabinkamtibmas Wilayah Hukum Polsek Parungpanjang Giat Cooling Sistem Patroli Sambang Warga..



