Ketua Dept Pemuda Aliansi Indonesia Ungkap Harapan Presiden Terhadap Generasi Muda

 
Minggu, 14 Mei 2023  20:53

Ketua Dept. Pemuda Lembaga Aliansi Indonesia, M. Jodhi H, mengungkap harapan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terhadap generasi muda yang kerap disebut generasi Y (generasi milenial) dan generasi Z,  saat menghadiri undangan dari Presiden beberapa waktu lalu. 

Undangan tersebut untuk berdiskusi berbincang tentang ekonomi global, situasi politik dan Indonesia Emas di tahun 2045. 

Generasi Y (kelahiran 1981-1996) di Indonesia mencapai 69 juta jiwa atau 25,87 persen dari total jumlah penduduk Indonesia yang sebanyak 270 juta jiwa. Sedangkan Generasi Z mencapai 75 juta jiwa atau 27,9 persen dari total jumlah penduduk.

Dengan besarnya komposisi tersebut, maka Gen Milenial dan Gen Z diprediksi akan menjadi penentu arah Indonesia di masa depan.

M. Jodhi mengungkap harapan Presiden Jokowi terhadap generasi Y dan Z yang secara garis besar harus memiliki kemampuan atau kualifikasi dalam 3 hal:

Advertisement

1. Melek Digital dan Tidak Gaptek

2. Buka Wirausaha Baru

3. Melek Finansial dan Cakap Teknologi

Berita Terkait