Dinas Perikanan Kab. Sukabumi Mendapatkan Penghargaan Sebagai Persentase Peningkatan Produksi Tertinggi Tahun 2024

 
Jumat, 28 Feb 2025  07:08

aliansinews.id - Sukabumi, Dinas Perikanan Kabupaten Sukabumi telah menunjukkan komitmen yang kuat dalam meningkatkan produksi perikanan melalui berbagai program dan inovasi. Salah satu upaya signifikan adalah penerapan teknologi digital dalam budidaya ikan, yang berhasil meningkatkan produksi hingga 30% perlahan.

Program ini melibatkan penggunaan alat pemberi pakan otomatis dan pengelolaan pakan secara digital, yang terbukti meningkatkan efisiensi dan produktivitas.

Selain itu, Dinas Perikanan juga meluncurkan program pengembangan usaha kelautan dan perikanan yang bertujuan untuk meningkatkan perekonomian warga pesisir dan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di bidang pengolahan ikan laut. Program ini memberikan sosialisasi, edukasi, serta pembinaan kepada pelaku usaha terkait peluang bisnis produk perikanan laut. 

Advertisement

Dikesempatan yang sama, Kepala Dinas Perikanan Kab. Sukabumi Nunung Nurhayati menyampaikan rasa syukurnya.
"Alhamdulillah Dinas perikanan kabupaten Sukabumi mendapat penghargaan sebagai persentase peningkatan produksi tertinggi di bidang perikanan se-Jawa Barat,"pungkas Bu Kadis.
"Insyaallah dinas perikanan mendukung program pemerintah dalam ketersediaan pangan hewani  sesuai dengan program Bapak Bupati H.Asep Japar yg mubarokah,"Tutup Bu Kadis.

Berita Terkait